Apa yang terlintas dalam pikiran lo saat mendengar kata 'Little India'? Saat pertama kali mendengarnya, gue hanya berpikir "Mm.. miniatur India, perhaps?". Tanpa butuh waktu untuk kelamaan mikir, akhirnya langsung gue googling aja deh. Biar kelihatan pinter dikit gitu kalau ditanyain orang lagi. :p
Little India ini merupakan sebuah distrik atau daerah yang ada di Singapore. Kenapa dinamakan Little India? Ya karena sebagian warga yang tinggal di daerah ini adalah orang-orang asli keturunan India yang telah lama menetap di Singapore. Bangunan-bangunan yang ada di sekitar daerah ini pun menyerupai bangunan yang ada di India. Atmospherenya terasa kental sekali Indianya.
Gue belum pernah sama sekali menginjak tanah Bollywood. Tapi saat ke Little India, tiba-tiba bawaannya mau joget-joget di balik pohon. Gak denk! Tapi beneran deh, kalau lo ke sana pasti akan merasakan feel seperti sedang di India.
centil banget sih :D |
Ini adalah kunjungan kedua gue. Tahun 2014 lalu sudah pernah ke Little India. Belajar dari pengalaman 2014 lalu, kali ini gak nyasar-nyasar amat lah. Gue juga kembali ke bekas tempat pemotretan Asia's Next Top Model season 1.
Lokasinya gak jauh dari Teka Market. Jarak dari Little India MRT station juga dekat, tinggal jalan kaki. Lokasi pemotretan ini ada di belakang toko-toko yang berjejer di sepanjang jalan. Kalau mencari lewat google maps, ketik aja "Tan Teng Niah".
Tan Teng Niah adalah kediaman seorang juragan keturunan Chinese. Rumah tersebut merupakan rumah bergaya Chinese terakhir yang tetap bertahan di Little India, yang kemudian dipugar kembali pada tahun 1980an. #BolehNyontekGoogle
Gue gak masuk ke dalam bangunan ini karena saat itu pintunya tertutup. Mau ketuk pintu, gak enak, kayak mau lebaranan ke rumah uwak. Jadinya yaudah hanya eksplor di sekitar rumah itu aja. Banyak sudut menarik kok di sekitar sini.
Selama gue berada di kawasan ini, banyak sekali turis-turis bule yang datang serombongan seperti sedang mengikuti tour gitu. Awalnya gue agak sungkan mau foto-foto para pedagang yang sedang berjualan di sini, tapi begitu lihat itu para bule norak kesenengan motoin orang pada jualan, yaudah deh gue latah ikutan motoin juga.
Bagi gue, mengunjungi Little India bisa menjadi salah satu alternatif jika sedang liburan ke Singapore. Apalagi kalau belum pernah ke India, bolehlah pemanasan dulu ke sini. Beneran deh bakal terasa banget Indianya. #LanjutJoget #PokoeJogetPokoeJoget
Lokasi Pemotretan Asia's Next Top Model
FOLLOW ME HERE
2 Comments
pasarnya rapi banget ya kak, nggk kayak pasar tradisional di sini hhe
ReplyDeleteIyaa rapi dan gak becyek 😂😂
DeletePlease notice: Subscribe to my blog before you leave a comment. Any active link on comment will be automatically deleted. Thank you for reading!